Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2020

Permendikbud Nomor 44 Tahun 2019 Tentang PPDB

Permendikbud Nomor 44 Tahun 2019 Tentang Penerimaan Peserta Didik Baru Pada Taman Kanak-Kanak, Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama, Sekolah Menengah Atas, Dan Sekolah Menengah Kejuruan telah diterbitkan dan ini menjadi Juknis PPDB SD SMP SMA SMK Tahun Pelajaran 2020/2021 Permendikbud ini diterbitkan dengan pertimbangan bahwa: a) pelaksanaan penerimaan peserta didik baru belum dapat dilaksanakan secara optimal di semua daerah; b) bahwa tata cara penerimaan peserta didik baru pada taman kanak-kanak, sekolah dasar, sekolah menengah pertama, sekolah menengah atas, dan sekolah menengah kejuruan belum dapat mengakomodir perkembangan kebutuhan layanan pendidikan di masyarakat. Permendikbud Nomor 44 Tahun 2019 Tentang Juknis PPDB SD SMP SMA SMK Tahun Pelajaran 2020/2021 , ditegaskan bahwa PPDB dilakukan berdasarkan asas nondiskriminatif, objektif, transparan, akuntabel, dan berkeadilan. Asas Nondiskriminatif dikecualikan bagi Sekolah yang secara khusus melayani peserta didik dari kelo...

PPDB 2020 : Bisa Pilih Mendaftar Lebih dari Satu Jalur Dalam Zonasi Berbeda

PPDB 2020 : Bisa Pilih Mendaftar Lebih dari Satu Jalur Dalam Zonasi Berbeda ~ Sistem Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2020 lebih banyak memberikan pilihan kepada para calon siswa. Selain mendaftar lewat jalur zonasi, calon peserta didik bisa mengikuti jalur lain. Dalam Permendikbud 44 Tahun 2019 yang diteken Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim pada 10 Desember 2019, disebutkan calon peserta didik hanya bisa memilih satu jalur pendaftaran PPDB dalam satu wilayah zonasi. Namun, selain melakukan pendaftaran PPDB melalui jalur zonasi sesuai dengan domisili dalam wilayah zonasi yang telah ditetapkan, calon peserta didik bisa mendaftar melalui jalur afirmasi atau prestasi di luar wilayah zonasi domisili (peserta didik). Artinya, peserta didik bisa mendaftar lebih dari satu sekolah dalam zonasi berbeda. Penetapan wilayah zonasi, menurut Mendikbud Nadiem, dilakukan pada setiap jenjang oleh pemerintah daerah sesuai kewenangannya, dengan prinsip mendekatkan domisil...

Dampak Kekerasan terhadap Anak

Ada sedikitnya 16 dampak kekerasan pada anak yang diasuh, dididik dan disiplinkan dengan kekerasan, baik di rumah maupun di sekolah. 1. Membentuk mental sebagai korban. 2. melakukan kekerasan, anak yang juga menjadi korban kekerasan justru bisa berubah menjadi pelaku kekerasan tersebut. 3. Rendahnya kepercayaan diri disebabkan oleh ketakutan akan melakukan sesuatu yang salah dan ia akan mengalami kekerasan lagi. 4. Mengalami trauma. 5. Perasaan tidak berguna. 6. Bersikap murung. 7. Sulit mempercayai orang lain. 8. Bersikap agresif. 9. Depresi. 10. Sulit mengendalikan emosi 11. Sulit berkonsentrasi. 12. Luka, cacat fisik atau kematian. 13. Sulit tidur. 14. Gangguan kesehatan dan pertumbuhan. 15. Kecerdasan tidak berkembang 16. Menyakiti diri sendiri atau bunuh diri. Dampak kekerasan pada anak tidak hanya berasal dari kekerasan fisik semata, melainkan juga berasal dari kekerasan emosional. Keduanya sama buruknya karena dapat mengganggu perkembangan emosional serta fisik anak. Juga mengga...

Kemendikbud Apresiasi Netflix Dukung Pengembangan Talenta Perfilman Indonesia

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mengapresiasi Netflix atas dukungannya dalam pertumbuhan perfilman Indonesia, khususnya pengembangan kemampuan, pengetahuan, dan keterampilan insan perfilman. Apresiasi tersebut disampaikan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim pada konferensi pers bersama Netflix, di kantor Kemendikbud, Jakarta, Kamis (09/01/2020). “Kami apresiasi Netflix yang memberikan dukungan terhadap pertumbuhan perfilman Indonesia. Kemitraan ini kita lakukan sebagai upaya mendukung dan menginternasionalkan produksi film anak bangsa,” terang Mendikbud. Menurut Mendikbud, film dapat menjadi kanal distribusi talenta dan budaya Indonesia secara cepat dan masif. Misi diplomasi kebudayaan selaras dengan visi pembangunan sumber daya manusia unggul yang dicanangkan Presiden. "Film merupakan simbol yang mudah terlihat, dan menunjukkan kualitas SDM kita," ungkapnya. Peningkatan kapasitas menjadi fokus utama kemitraan yang dibangun K...

2 Contoh RPP 1 Halaman Sesuai SE Kemendikbud No 14 Tahun 2019

2 Contoh RPP 1 Halaman Sesuai SE Kemendikbud No 14 Tahun 2019 ~ Kabar terkini bagi bapak/ibu guru di era Bapak Nadiem Makarim, adalah himbauan membuat RPP dalam 1 halaman. Tentunya di awal semester ini menjadi hal yang perlu disiapkan bapak/ibu guru adalah dengan menyiapkan perangkat pembelajaran yang satu ini. Sesuai model  SE Kemendikbud No 14 Tahun 2019 tentang Penyederhanaan RPP , maka sekurang-kurangnya RPP memuat tujuan pembelajaran, langkah-langkah pembelajaran dan penilaian pembelajaran. Namun demikian dalam beberapa contoh yang dibuat ternyata ada beberapa versi, nah berikut adalah 2 Contoh RPP 1 Halaman Sesuai SE Kemendikbud No 14 Tahun 2019, yang barangkali bisa menjadi acuan awal untuk menyusun RPP 1 halaman. Manakah yang lebih sesuai, silakan disesuaikan dengan kesepakatan sekolah maupun MGMP/KKG. Apakah cukup dengan 1 halaman, berikutnya lampirannya yang tetap banyak? Intinya bapak menteri menginginkan kemudahan bagi bapak/ibu guru, agar perangkat pembelajaran m...

Ini Jadwal Simulasi 2 / Gladi Bersih SMP/Mts,SMA/SMK Tahun 2020

Gambar
Jadwal Simulasi 2 UNBK / Gladi Bersih SMP/Mts,SMA/SMK Tahun 2020 Jadwal Simulasi 2 UNBK 2020  - Sesuai jadwal/agenda Ujian Nasional Berbasis Komputer selanjutnya dikenal dengan UNBK tahun pelajaran 2019/2020 bahwa salah satu antisipasi dan juga uji coba perangkat persiapan UNBK 2020, maka Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, dalam hal ini BSNP selaku Badan Standar Nasional Pendidikan yang menyelenggarakan Ujian Nasional, maka perlu sekali adanya Simulasi UNBK 2020 . Tentunya simulasi sebagai bahan untuk uji coba dan juga sekaligus pengenal peserta ujian nasional terhadap aplikasi UNBK 2020. Kesuksesan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2020, selain menguasai materi, kisi-kisi UN 2020 , perlu juga untuk mengenal tampilan aplikasi UNBK secara langsung. Jadwal Simulasi UNBK 2020 untuk SMP SMA dan SMK Sepertinya Jadwal UNBk Simulasi 2020  tahun ini akan berbeda dari tahun sebelumnya. Tahun kemarin simulasi dilaksanakan pada hari dan tanggal yang berbeda antar jenjang pendid...

Kata Milenial di Tahun 2019

Berdasarkan hasil penelitian Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), penggunaan kata milenial menjadi paling populer sepanjang tahun 2019. Melalui pendekatan kuantitatif, kata milenial menjadi salah satu kata yang masuk ke dalam pencarian kata terpopuler sepanjang tahun ini dalam KBBI daring, yaitu sebanyak 19.834 pencarian. “Kami menetapkan kata milenial dengan kuantitatif yaitu data statistik di Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), dan kualitatif dengan melihat rujukan dari media massa, bidang ilmu yang hampir sama semua merujuk kepada kata yang kita sebutkan tadi," ujar Dadang Sunendar selaku Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kemendikbud, saat jumpa pers mengenai hasil kajian Kata Tahun Ini (KTI) 2019, di Jakarta, Senin (6/1/2020). Selain kata milenial, terdapat 14 kata terfavorit lainnya dengan jumlah pencarian tertinggi, yaitu kerja sama, praktik, analisis, risiko, memengaruhi, izin, akt...